Informasi Pangandaran

Jelang Natal dan Tahun Baru, Hotel di Pangandaran Dekorasi Diri

Oleh Redaksi pada Rabu, 19 Desember 2012 06:10 WIB

Pangandaran, (PB) - Sejumlah hotel bintang di Pangandaran berlomba-lomba untuk mempercantik dekorasi jelang perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2013. Pihak hotel menghadirkan dekorasi Natal dengan konsep yang berbeda-beda dan semenarik mungkin.

"Momen Natal merupakan hari yang istimewa, tentunya dengan riasan yang juga menyemarakan suasan Natal, kami mendekorasi mulai dari lobi hotel hingga restoran serta public space yang ada di hotel kami, tentunya dengan mononjolkan warna hijau dan merah yang identik dengan warna Natal," ujar Humas Manager Fortuna Hotel.

Mereka menjelaskan pohon Natal besar setinggi 1,4 meter di letakkan di lobby lengkap dengan kado-kado Natal buatan staf hotel, selanjutnya memasuki ruang makan dan area bersantai juga terdapat pohon Natal yang lebih kecil lengkap dengan hiasan Natalanya. Selain itu di area kolam ikan ditambahkan Santa Claus lengkap dengan kereta saljunya yang membawa puluhan hadiah Natal. "Nuansa kehangatan dan kebersamaan dari Natal tentunya membawa kesan special di hotel yang bergaya ini," katanya.

"Kado-kado yang berada di pohon Natal yang berbentuk piramida ini merupakan persembahan dari karyawan hotel sekaligus untuk menutup akhir tahun, makanya sebagai simbol seluruh karyawan mengumpulkan kado di lobby.

Diharapkan dengan kebersamaan dan persatuan di tahun 2012 akan terus terjaga dan bertamkah kuat di tahun-tahun mendatang untuk merealisasikan visi dan misi Hotel Fortuna dalam melayani dan memberikan service sebaik-baiknya bagi para tamu. Dekorasi Natal ini telah dipasang sejak 10 Desember lalu hingga 1 Januari 2013 mendatang.

Berita ini kiriman Ujang Rusli Suherli, Warga Pangandaran

SUMBER:http://www.mypangandaran.com/berita/detail/kecamatan-pangandaran/1429/jelang-natal-dan-tahun-baru-hotel-di-pangandaran-dekorasi-diri.html

# # # # # # # # # # # # # #